Kali ini kita akan belajar membuat line text effect atau efek text bergaris menggunakan adobe illustrator.

Step 1

Pertama kita buat terlebih dahulu lembar kerja atau dokumen pada adobe illustrator. Untuk ukurannya bisa disesuaikan menurut selera masing – masing, namun di sini kita menggunakan ukuran 1000 x 1000 pixels dengan color mode RGB.

Tutorial Line Text Effect 01
Tutorial Line Text Effect 01

Step 2

Langkah selanjutnya kita buat dua buah lingkaran dengan menggunakan Ellipse Tool atau bisa juga dengan menggunakan shortcut keyboard (L). Buat dua buah lingkaran dengan ukuran yang berbeda yang satu berukuran besar dan yang satu berukuran kecil. Letakkan lingkaran dengan ukuran kecil pada bagian tengah lingkaran ukuran besar.

Tutorial Line Text Effect 02
Tutorial Line Text Effect 02

Sebelumnya lingkaran di sini hanya berupa garis jadi hilangkan fill terlebih dahulu jika masih terdapat warna pada bentuk lingkaran nya.

Tutorial Lain : Sliced Text - Adobe Illustrator Tutorial - Bahasa Indonesia 

Step 3

Setelah selesai membuat dua buah lingkaran, sekarang kita akan menggunakan fungsi blend untuk duplikasi lingkaran. Caranya dengan klik pada kedua buah lingkaran kemudian pilih menu Object kemudian Blend lalu pilih Blend Option.

Tutorial Line Text Effect 03
Tutorial Line Text Effect 03

Setelah muncul Blend Options ubah pilihan Spacing menjadi Specified Steps dan isi kolom nya menjadi 25 atau bisa disesuaikan dengan keinginan masing – masing. Untuk orientation dibiarkan saja kemudian klik OK.

Tutorial Line Text Effect 03
Tutorial Line Text Effect 04

Selanjutnya pilih lagi menu Object kemudian Blend lalu pilih Make atau bisa menggunakan shortcut keyboard (Alt + Ctrl + B). Maka diantara dua buah objek lingkaran tadi akan ter isi dengan objek lingkaran lain.

Tutorial Line Text Effect 04
Tutorial Line Text Effect 05

Categorized in: